Juventus Dikabarkan Tengah Memburu Wonderkid Santos

Sao Paolo, Inako
Raksasa Seri A Italia, Juventus disebut-sebut tengah memburu wonderkid Santos Kairo Jorge.
Maklum, saat ini, Si Nyonya Tua –julukan Juventus –memang tengah memburu sejumlah talenta muda di berbagai klub di beberapa negara.
Hal itu dilakukan Juve karena saat ini raksasa Italia itu sedang menyusun skema tim impiannya untuk jangka panjang yang diisi dengan berbagai pemain muda.
Terkait rencana jangka panjang itu, nama penyerang Santos berusia 18 tahun itu, masuk dalam proyek tersebut.
Ketertarikan manajemen Bianconeri –julukan Juve– terhadap sosok Jorge memang tidak terlalu mengejutkan. Pasalnya, penampilan pemain itu di Santos sangat impresif.
Rumor ketertarikan Juve akan Kairo Jorge dibenarkan oleh Presiden Santos, Jose Carlos Peres.
Menurut Carlos, Juventus memang tertarik memboyong Jorge ke Turin, markas Juventus.
Ia mengakui kalau pihak Juve telah menghubunginya terkait rencana transfer Jorge ke Allianz Stadium.
Namun Peres menegaskan bahwa negosiasi dengan pihak Juve belum menemukan kata sepakat, dan masih ada peluang tim lain untuk bisa menikung transfer Jorge tersebut.
“Bursa transfer tak berhenti sedetik pun. Saya menerima telepon secara normal. Sepakbola terhenti tapi negosiasi masih berjalan. Bukan rahasia lagi bahwa ada ketertarikan, tapi saya tak mau tertangkap basah,” ungkap Peres, seperti dilaporkan oleh Calciomercato, Senin (23/3/2020).
Kabarnya, Carlos memasang harga tinggi untuk Jorge. Disebut-sebut, Santos memagari Jorge dengan angka 75 juta euro, bagi klub manapun yang ingin memboyongnya dari Santos.
“Kami berdiskusi mendekati 30 juta euro, tapi itu bukan dengan Juventus. Dua tim Italia lain sangat aktif, begitu pula dengan satu tim asal Prancis. Namun, karena belum ada nama yang muncul di media, saya tak bersedia mengungkapkan siapa mereka,” tutup pria berpaspor Brasil tersebut.
TAG#kairo Jorge, #Santos, #Brasil, #wonderkids, #juventus, #italia, #Presiden Santos, #Jose Carlos Peres, #inakoran
190328807
KOMENTAR