Rekomendasi Saham Pilihan:Selasa (4/2/2025)

Jakarta, Inakoran
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang mengalami rebound dalam perdagangan hari ini, Selasa (4/2/2025).
Pada perdagangan kemarin, IHSG ditutup melemah sebesar 1,11% atau turun 79,13 poin, mencapai level 7.030,05. Penurunan ini tidak hanya mencerminkan kondisi pasar domestik, tetapi juga menunjukkan arus keluar dana asing yang cukup signifikan. Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), nilai jual bersih asing mencapai Rp274,84 miliar, menjadikan total net sell asing sepanjang tahun ini sebesar Rp3,98 triliun.
Kondisi ini menunjukkan bahwa investor asing tampak enggan untuk berinvestasi di pasar saham Indonesia, memicu kekhawatiran di kalangan pelaku pasar. IHSG diproyeksikan akan menguji level support di kisaran 6.742 hingga 6.853 pada perdagangan hari ini.
Tim Analis MNC Sekuritas mengungkapkan adanya dua skenario yang mungkin terjadi. Pertama, jika IHSG terus melanjutkan koreksinya, maka pengujian pada level support 6.742-6.853 adalah hal yang mungkin terjadi. Sebaliknya, jika IHSG mampu bertahan dan tidak jatuh di bawah level support ini, ada peluang untuk menguji level resistance terdekat di 7.083-7.176.
Dalam analisis teknikal, IHSG teramati membentuk long lower shadow, yang bisa menjadi indikasi potensi rebound. Jika IHSG mampu menembus dan bertahan di atas level psikologis 7.000, maka besar kemungkinan akan menguat dan menguji resistance di level 7.075.
Untuk perdagangan hari ini, Selasa (4/2/2025), MNC Sekuritas memberikan rekomendasi untuk mempertimbangkan opsi buy on weakness untuk saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) dan PT Indah Kiat Pulp and Paper (INKP), speculative buy untuk saham PT Erajaya Swasembada Tbk. (ERAA), dan PT Merdeka Battery Materials Tbk. (MBMA).
Sementara itu, Analis Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan dalam risetnya menilai bahwa secara teknikal, IHSG membentuk long lower shadow serta mampu kembali di atas level psikologis 7.000. Jika IHSG mampu bertahan di atas level psikologis 7.000, maka IHSG berpotensi menguat untuk uji resistance level 7.075 pada perdagangan hari ini.
Untuk perdagangan hari ini (4/2) Phintraco Sekuritas merekomendasi sejumlah saham pilihan, antara lain:PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. (BBRI), PT Bank Negara Indonesia Tbk. (BBNI), PT Telkom Indonesia Tbk. (TLKM), PT Chandra Asri Pacific Tbk. (TPIA), dan PT Ciputra Development Tbk. (CTRA).
Disclaimer:
Perlu diingat bahwa investasi di pasar saham selalu melibatkan risiko. Oleh karena itu, selalu lakukan penelitian Anda sendiri dan konsultasikan dengan penasihat keuangan profesional sebelum membuat keputusan investasi.
KOMENTAR