IHSG Menguat ke Level 8.051: Saham CDIA dan ANTM Jadi Pendorong
Jakarta, Inakoran
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka di zona hijau pada perdagangan akhir pekan, Jumat (26/9/2025). Sejumlah saham unggulan seperti CDIA, EMAS, dan ANTM turut menguat pada sesi awal perdagangan.
Berdasarkan data RTI Infokom, pada pukul 09.00 WIB IHSG dibuka naik di level 8.051,76 dan sempat bergerak di rentang 8.046—8.060. Dari 601 saham yang diperdagangkan, tercatat 247 saham menguat, 118 saham melemah, dan 236 saham stagnan. Kapitalisasi pasar pun menembus Rp14.851 triliun.
Sejumlah saham saham yang mendorong penguatan IHSG hari ini, antara lain: menjadi perhatian pagi ini, di antaranya: PT Chandra Daya Investasi Tbk. (CDIA) naik 1,18% ke level Rp1.715 per saham. PT Merdeka Gold Resources Tbk. (EMAS) menguat 2,12% ke Rp3.370 per saham. PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) naik 1,26% ke Rp3.210 per saham. AADI naik 0,99% ke Rp7.675 per saham. FAST melesat 25% ke Rp580 per saham.PTRO menguat 2,83% ke Rp6.350 per saham.
BACA JUGA:
Rumor: PT Chandra Daya Investasi Tbk (CDIA) Tegaskan tidak ada Rencana Akuisisi ExxonMobil Indonesia
PT Aviana Sinar Abadi Tbk (IRSX) Semakin Serius Perkuat di Sektor Digital
Rekomendasi Saham Pilihan: Kamis (25/9/2025)
Dari sisi eksternal, pelaku pasar masih mencermati rilis data inflasi Amerika Serikat melalui Indeks PCE Price bulan Agustus 2025. Diperkirakan, inflasi bulanan naik menjadi 0,3% MoM dari 0,2% pada Juli, sementara secara tahunan naik ke 2,7% YoY dari 2,6% sebelumnya.
Namun, untuk Core PCE Price, proyeksinya turun menjadi 0,2% MoM dari 0,3% MoM bulan sebelumnya, dengan inflasi tahunan stabil di 2,9% YoY.
Secara teknikal, tim riset Phintraco Sekuritas menilai indikator Stochastic RSI membentuk death cross di area overbought, sementara histogram positif MACD mulai melemah dengan volume jual yang lebih dominan. IHSG juga tercatat menembus level di bawah MA5 di sekitar 8.074.
“Sehingga IHSG berpotensi melanjutkan koreksi menguji level support di 7.980–8.000,” tulis riset Phintraco.
Sementara itu, analis BRI Danareksa Sekuritas juga memperkirakan IHSG masih rawan terkoreksi pada perdagangan Jumat ini. Menurut mereka, IHSG berpotensi menguji support psikologis di level 8.000.
Di tengah potensi koreksi, sejumlah saham masuk dalam radar rekomendasi analis: PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk. (CUAN) dengan target harga: Rp1.700–Rp1.780 dan strategi: Swing trade, dan stop loss: < Rp1.500.
PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk. (TKIM) dengan target harga: Rp7.350–Rp8.000, stop loss: < Rp6.800.
PT Bank Ganesha Tbk. (BGTG) dengan target harga Rp124–Rp130. Strategi: buy dan stop loss: < Rp112.
Disclaimer:
Perlu diingat bahwa investasi di pasar saham selalu melibatkan risiko. Oleh karena itu, selalu lakukan penelitian Anda sendiri dan konsultasikan dengan penasihat keuangan profesional sebelum membuat keputusan investasi.







KOMENTAR